Struktur Panitia dan Tugas-Tugasnya


Struktur Panitia dan Tugas-Tugasnya
Dalam setiap event atau pertunjukan, baik berupa pameran maupun pergelaran selalu dibentuk panitia. Seni Teater, Pentas Seni Musik, Maupun Pentas Seni Tari, selalu membutuhkan panitia. Jika anda belum tahu apa pengertian panitia, maka saya bisa memberikan ulasan bahwa pengertian panitia adalah sekelompok orang yang bekerja sama untuk mencapai tujuan bersama dalam sebuah kegiatan yang positif, namun tidak memiliki lembaga. Artinya tidak memiliki lembaga adalah tidak hidup dibawah lembaga. Oleh karena itu, panitia akan terbentuk ketika akan mengadakan kegiatan, dan selesai mengadakan kegiatan, maka panitia segera dibubarkan dengan agenda Pembubaran Panitia. Berbeda dengan Organisasi. Maka kalau kita telusuri perbedaan Panitia dengan Organisasi adalah terletak pada Lembaga yang menaungi. Misalnya OSIS, adalah sebuah Organisasi karena dibawah lembaga Pendidikan. Misalnya Fatayat, Muslimat, juga dinamakan organisasi karena berada dibawah naungan Lembaga Nahdlotul Ulama'. Misalnya dalam kegiatan pengajian ada sekelompok orang yang bekerjasama maka ini dinamakan Panitia Pengajian, bukan Organisasi Pengajian. Berbeda lagi dengan Gerombolan, Paguyuban yang tentunya memiliki arti yang berbeda-beda.Namun intinya adalah sekelompok orang yang bekerja sama untuk mencapai tujuan bersama. Jadi itulah Kesamaan antara Panitia, Organisasi, Paguyuban, Gerombolan, Jam'iyyah dan lain-lain.
Misalnya saja pementasan
 
Berikut adalah Struktur Panitia dan Tugas-Tugasnya Secara Umum
  1. Pelindung : Pelindung dalam sebuah organisasi, maupun panitia, tentunya disesuaikan dengan skup yang diinginkanya. Misalnya di Desa, maka pelindung akan dijabat oleh Kepala desa, Misalnya di Madrasah atau Sekolah, maka Pelindung dijabat oleh Kepala Madrasah atau Kepala Sekolah. Tugasnya adalah bertanggung jawab secara penuh terhadap seluruh kegiatan yang direncanakan.
  2. Pembina atau Penasehat : Posisi ini tentunya akan dijabat oleh orang yang sudah berpengalaman dalam mengadakan kegiatan. Misalnya eks Ketua Panitia atau Orang yang pernah menjabat panitia kegiatan lebih dari 3 kali. Karena dengan pengalaman mereka, maka persoalan apapun bisa teratasi, tahu dan faham akan prosedur perlaksanaan yang didasarkan pada pengalaman. Tugasnya adalah mengarahkan dan memberikan nasehat atas apa yang harus dilakukan oleh semua anggota panitia.
  3. Ketua Panitia : Orang yang dianggap cakap dan Siap serta memiliki waktu untuk mengurusi kegiatan. Mau, Mampu dan Punya Waktu inilah syarat ketua secara umum. Tugasnya Mengkoordinir semua anggota panitia, dan bertanggung jawab terlaksananya kegiatan. 
  4. Wakil Ketua : Wakil ini diambil dari seseorang yang pantas mendampingi Ketua, terlebih memiliki hubungan keakraban dan memiliki daya potensi yang sama atau hampir sama dengan ketua. Tugasnya adalah membantu tugas-tugas ketua dalam urusan teknis.
  5. Sekretaris : Orang yang dipilih adalah orang yang memiliki kemampuan komputerisasi. Zaman dulu, orang yang dipilih adalah seseorang yang memiliki tingkat kerajinan yang tinggi dalam menulis, tekun dan terampil. Namun sekarang, teknologi komputer sudah menjadi hal wajib yang harus dikuasai dalam hal kesekretariatan. Tugasnya mengurusi surat menyurat, membuat notulen rapat, membuat berita acara sampai pada dokumentasi kesekretariatan. 
  6. Bendahara : Orang yang dipilih untuk menjadi bendahara adalah orang yang mampu mengatur keuangan. Mampu mengendalikan keuangan, dan mampu melaksanakan pembukuan. Tugasnya adalah mengatur keluar masuknya uang.
  7. Koordinator Seksi : Orang yang harus ditunjuk adalah orang yang profesional dalam bidang yang ditanganinya. Namun seksi-seksinya disesuaikan dengan kebutuhan panitia tersebut. Bagi pembaca setia guru Seni Budaya akan saya paparkan beberapa seksi yang tentunya anda sesuaikan dengan kebutuhan anda sendiri. Tugasnya bertanggung jawab atas seksi yang dijabatnya serta mengkomunikasikan dengan Ketua Panitia
SEKSI-SEKSI BIDANG
  1. Seksi Perlengkapan adalah seksi bidang yang harus menyiapkan kelengkapan kegiatan mulai dari meja, kursi, deklit, dan gerabah-gerabah untuk kegiatan.
  2. Seksi Acara adalah seksi bidang yang mengurusi jalannya acara mulai awal sampai akhir.
  3. Seksi Dekorasi dan dokumentasi adalah  seksi bidang yang mengurusi tata panggung dan lingkungan, serta mendokumentasikan acara dari awal sampai akhir dalam bentuk rekaman audio, atau video. Mengurusi Tulisan background panggung.
  4. Seksi Publikasi adalah seksi yang membidangi hubungan dengan masyarakat. Mulai dari penyebaran pamflet, membuat pengumuman, sampai pada penyiaran.
  5. Seksi Konsumsi adalah seksi yang mengurusi kebutuhan konsumsi seperti makan, minum, jajan dan lain sebagainya.
  6. Seksi Keamanan adalah seksi yang memiliki kewajiban untuk menciptakan suasana aman, nyaman dan kondusif dalam sebuah kegiatan. Seksi keamanan ini bisa mengambil dari Hansip, SatPam, Banser, Polisi, TNI, Atau orang yang dianggap mampu menciptakan Stabilitas Keamanan.
  7. Seksi  Humas adalah seksi yang menjadi penyalur segala yang berhubungan dengan kegiatan. Misalnya saja menyebarkan undangan, Menghubungi Pembicara, Menghubungi Grup Hiburan dan sejenisnya.
  8. Seksi Penyeleksi Karya (seksi Khusus Pameran). Seksi ini memiliki tugas menyeleksi karya, kemudian meminta bantuan seksi dekorasi untuk meletakkan karya. Karya yang disusun harus benar-benar diperhatikan ukurannya. Jika karya terlalu kecil, maka jangan diletakkan terlalu tinggi, karena akan sulit terlihat. Masing-masing karya harus memiliki Spot Lamp atau Lampu yang menyorot karya.

Tugas ketua:
1 membuat proposal
2 mengkoordinir jalannya semua seksi
3 memantau kegiatan yang dilakukan
4 mengarahkan semua seksi
5 membuat konsep
6 membagi tugas ke semua anggota

tugas wakil:
1 melakanakan tugas ketua apabila tidak masuk
2 mendampingi dan membantu ketua
3 menjalankan instruksi
4 memantau kinerja

tugas sekretaris:
1 mendampingi ketua
2 mengerjakan administratif
3 mengurusi surat surat
4 membuat laporan kegiatan

tuga bendahara:
1 menampung, menyimpan dan membukukan uang
2 mengeluarkan uang yang di butuhkan
3 tanggung jawab terhadap uang yang ada
4 membuat laporan keuangan
5 memegang semua bukti pengeluaran uang yg ada

sie dana:
1 mencari alamat donatur 
2 menjalankan sumbangan wajib dan sukarela
3 mencari dana dengan hal yg relevan dan baik

sie perlengkapan dan transportasi
1 menyediakan semua perlengkapan yang di perlukan
2 menginventariskan segala alat dan perlengkapan

sie publikasi dan humas
1 mengusahakan tempat pengacaraan lomba yang di adakan
2 menyampaikan informasi
3 mempublikai acara yang akan di laksanakan

sie konsumsi
1 menghandle semuastand makanan dan minuman
2 menyiapkan makanan juga untuk crew, satpam, tukang parkir

sie dekorasi
1 mendekor semua tempat yg akan dilaksanakan
2 mendekor panggung

sie tata suara
 1 mengatur sewa menyewa sound system
2  mengatur suara dan volume
3 menyediakan microfone cadangan

sie lampu
1 mengatur cahaya lampu

menyiapkan pos kesehatan apabila ada kondisi peserta yang kurang fit

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Kumpulan Game Java Layar 240X320

Kalimat Simpleks dan Kalimat Kompleks